5 Aplikasi Edit Efek Video Untuk Kamu Yang Hobby Video Grafis

Aplikasi edit efek video adalah sebuah tool yang memudahkan kamu untuk kebutuhan mengubah video menjadi lebih indah. Aplikasi yang berjalan berbasis android yang sedang populer saat ini.

Sekarang banyak bertebaran aplikasi  dengan efek keren yang dapat kamu download secara gratis.

Jadi kalau kamu harus edit-edit hasil rekaman video kamu dari hp tidak perlu repot dan bersusah payah mengeditnya dengan software komputer. Cukup hanya dengan aplikasi edit efek video android kamu sudah bisa menghasilkan edit video setara dengan editan profesional.

Mau aplikasi yang banyak efek …?

Dibawah ini kita sudah ngumpulin 5 aplikasi edit video efek keren yang dapat kamu download secara gratis.

5 Aplikasi edit efek video

1 | Effects Video – Filters Camera

Effect Video – Filter Camera dapat membantu kamu yang merasa bosan dengan hasil rekaman video yang standart bawaan hp kamu.

Dengan aplikasi ini kamu juga dapat membuat kulit wajah dalam video menjadi lebih halus sehingga kamu bisa upload video terbaik di instagram dengan penuh rasa percaya diri.

Selain itu juga, jika kamu ingin menambahkan efek lebih pada hasil video rekaman kamu, aplikasi ini akan sangat membantu kamu untuk melakukannya tanpa susah payah untuk pengolahannya.

Dengan begitu kamu dapat membagikan hasil video yang lebih bagus dan indah itu kepada orang-orang terdekat kamu dengan rasa bangga telah mempersembahkan momen spesial dengan hasil karya kamu sendiri. Menyenangkan sekali kan..!

aplikasi edit efek video

2 | FxGuru: Movie FX Director

Kalau aplikasi yang ini buat kamu yang hobi dengan hasil video dengan efek film horor. Siapa tahu kamu-kamu semua esok hari akan menjadi editor-editor video profesional.  Jadi mengapa tidak mulai dari sekarang dengan aplikasi sederhana yang dapat kamu jalankan pakai hp kamu yang bagus itu!? 😀

FxGuru Movie FX Director akan membantu kamu membuat efek film yang kamu butuhkan. Mulai dari efek adegan ledakan, seramnya efek film horor sampai adegan aksi yang menegangkan. Semua itu dapat kamu buat dengan mudah dengan bantuan aplikasi edit efek video di android ini.

3 | Reverse Movie FX – magic video

Hai.. kamu yang suka dengan trik-trik sulap mungkin aplikasi dengan efek sulap ini cocok buat kamu.

Reverse Movie FX ini bisa buat video sulapan yang kalau kamu kasih lihat teman-teman kamu pasti mereka semua akan merasa takjub.

Ga percaya..?

Contoh bisa kamu lakukan denganaplikasi ini adalah dapat membuat sebuah video sulap seolah-olah kamu dapat menarik suatu benda dari jarak jauh dan tiba-tiba benda tersebut berada dalam genggaman tanganmu. Keren banget kan..!?

Kalau kamu makin penasaran lihat dulu video dibawah ini biar kamu tambah yakin hehe 😀

4 | Movie Effect Creator Aplikasi Edit Efek Video

Suka film india..?

Banyak adegan dalam film india yang super aksi membuat mata kamu terbelalak kagum. Adegan laga itu perfect sekali dan mungkin hanya cerita film india yang bisa lakukan itu. Bandit dalam film india pasti akan kalah dalam kekonyolan dibasmi oleh pahlawan pembela kebenaran. Dalam setiap aksinya, pahlawan dalam tokoh film india tersebut seringkali dapat melakukan aksi diluar dugaan bandit-bandit itu. Sehingga jangan harap bandit dalam film india bisa menang melawan pahlawan pembela kebenaran.

Nah kamu mau jadi aktor dalam video itu.? Yuk langusung aja kamu download aplikasinya dan segaralah menjadi pahlawan.. 😀

5 | Vintage Retro Camera + VHS Aplikasi Edit Efek Video

Sekarang jaman serba canggih dan moderen termasuk dalam dunia video editing. Tetapi kamu ingin membuat efek video retro yang menghasilkan kesan video klasik.

Walaupun kamu sekarang di era serba moderen tidak ada salahnya efek video klasik kamu explorasi ulang dengan sentuhan yang baru.

Aplikasi in akan merubah smartphone kamu menjadi sebuah Camcorder tua untuk melakukan pita video VHS. Klasik banget..! dan bukan edit efek video pc, ini dilakukan hanya dengan aplikasi android.

42 thoughts on “5 Aplikasi Edit Efek Video Untuk Kamu Yang Hobby Video Grafis”

Comments are closed.

Scroll to Top