7 Aplikasi Siklus Menstruasi yang Bisa di download Gratis Setiap Saat

Aplikasi Siklus Menstruasi

Aplikasi Siklus Menstruasi – Menstruasi biasanya terjadi pada wanita yang sudah dianggap balik. Rentang umur tiap wanita pertama kali menstruasi berbeda-beda. Hal tersebut bisa dilihat juga dari kesuburan seseorang. Tak hanya itu saja, yang dirasakan pun juga berbeda-beda.

Ada yang merasakan sakit hingga tak tertahankan, ada pula yang tak merasakan sama sekali. Begitu pula dengan siklus menstruasi. Setiap wanita memiliki siklus yang berbeda. Ada yang mencapai 31 hari, namun ada juga yang hanya 28 hari. Perlu kamu ketahui bahwa mengetahui siklus menstruasi tak kalah penting, loh bagi kamu kaum wanita.

Siklus tersebut bisa kamu gunakan untuk mengetahui kapan kamu akan menstruasi kembali. Apalagi jika siklusmu tiap bulan tak menentu. tak ada salahnya untuk kamu mencatat siklusmu tersebut. Hal ini akan berguna ketika kamu sudah berumah tangga dan ingin memiliki keturunan, loh.

Agar siklus menstruasimu bisa terpantau dengan baik, tak ada salahnya jika kamu menggunakan aplikasi siklus menstruasi yang bisa di unduh melalui Google Play pada andoridmu masing-masing. Sebelumnya mari kita simak review aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mengetahui siklus menstruasimu. Selamat membaca!

1 | HAWA – Period Tracker App Indonesia

Kalender menstruasi online yang pertama adalah HAWA – Period Tracker App Indonesia/ Merupakan aplikasi siklus menstruasi yang hadir untuk membantu kamu menjadi lebih sehat, cantik, dan bahagia ketika sedang menjalani menstruasi. Memiliki kalender haid yang bisa di atur sesuai dengan siklus menstruasi setiap pengguna.

Aplikasi ini juga memiliki fitur prediksi masa subur yang bisa digunakan untuk merencanakan ataupun menunda kehamilan. Temukan juga tips seputar wanita yang berhubungan dengan menstruasi, kehamilan, fashion, kecantikan, kesehatan, diet, dan asmara menggunakan aplikasi ini. Wah, paket lengkap yang sayang untuk dilewatkan!

Jangan lupa untuk menggunakan kalender menstruasi download dan gunakan aplikasi siklus menstruasi ini pada androidmu!

Aplikasi Siklus Menstruasi

2 | Masa Subur & Kehamilan Sehat

Masa Subur & Kehamilan Sehat merupakan aplikasi untuk membantu wanita yang ingin mendapatkan tips seputar program kehamilan dan kandungan. Dengan fitur-fitur yang tak kalah lengkap dari aplikasi siklus menstruasi serupa yang sayang bila dilewatkan begitu saja.

Bagi pasangan muda yang menginginkan tips agar cepat hamil, aplikasi ini memiliki fitur kalkulator masa subur yang memudahkan pengguna untuk menghitung kapan masa subur berdasarkan haid terakhir. Terdapat pula 17 tips terbaru yang akan membantu memperbesar peluang kehamilan, loh. Bagi calon ibu yang sedang mengandung, aplikasi ini juga memiliki tips untuk menjaga kehamilan agar ibu dan calon bayi tetap sehat.

Jika kamu menginginkan kalender menstruasi apk, kamu bisa langsung mencariinya di halaman pencarian yang telah disediakan oleh Google Play. Selamat mencoba!

kalender menstruasi download

3 | Kalender Menstruasi

Aplikasi kalender menstruasi android selanjutnya bernama Kalender Menstruasi. Aplikasi yang sangat elegan yang menolong dan membantu wanita untuk melacak siklus menstruasi, siklus, ovulasi, dan peluang hamil (hari-hari subur). Bagi kamu yang mengkhawatirkan tentang kehamilan, kontrol kelahiran, dan kontraseptif. Aplikasi ini merupakan alternatif yang bisa kamu gunakan untuk memecahkan masalah tersebut.

Aplikasi Kalender Menstruasi juga cocok bagi kamu yang ingin memeriksa seberapa rutin atau tidaknya menstruasimu selama ini. Sangat mudah dan fungsional ya, guys! Selain itu aplikasi ini juga bisa digunakan untuk melacak siklus menstruasi yang tidak rutin, berat badan, suhu, suasana hati, aliran darah, gejala, dan lain sebagainya. Aplikasi yang terhitung lengkap, nih.

Dapatkan segala informasi mengenai siklus menstruasi, kesuburan, dan ovulasi yang akan berguna untuk kamu di masa yang akan datang, Selamat mencoba!

kalender menstruasi online

4 | Flo – Kalender Haid dan Kalkulator Ovulasi

Flo – Kalender Haid dan Kalkulator Ovulasi merupakan aplikasi yang mudah dan cerdas untuk melacak siklus menstruasi setiap wanita yang sedang haid. Merupakan kalkulator menstruasi wanita yang menghasilkan prediksi akurat dan dapat diandalkan untuk menstruasi, ovulasi dan hari subur menggunakan pembelajaran mesin (AI).

Bagi kamu yang memiliki siklus ireguler, aplikasi ini cocok untuk digunakan pada saat haid. Memiliki fitur kalender yang bisa mencatat secara praktis jadwal siklus menstruasi yang akan dialamai pada bulan-bulan selanjutnya.

Flo – Kalender Haid dan Kalkulator Ovulasi juga bisa digunakan sebagai aplikasi program hamil bagi pasangan baru yang ingin memiliki buah hati, loh. Tunggu apalagi, segera unduh dan pasang aplikasi ini di androidmu!

kalender menstruasi apk

5 | Menstrual Diary

Kalender menstruasi dan kehamilan berikutnya adalah Menstrual Diary, merupakan aplikasi tak berbayar yang dibuat khusus untuk perempuan, yang dapat mencatat dan menentukan menstruasi, berdasarkan data siklus menstruasi yang telah dimasukkan oleh pengguna.

Lalu informasi dari aplikasi ini bisa digunakan untuk menghitung siklus menstruasi, memantau gejala-gejala sebelum dan saat menstruasi, sehingga kamu dapat menyiapkan kebutuhan saat menstruasi dan merencanakan aktivitas sehari-hari secara mudah. Terdapat pula fitur yang akan mengingatkan kamu dengan berbagai gejala yang umumnya menyertai menstruasi, seperti peningkatan cairan vagina, pusing, nyeri perut, mual atau cepat lelah.

Aplikasi siklus menstruasi lengkap yang bisa membantu kamu untuk tetap aktif dan sehat saat menstruasi sedang melanda sekalipun. Tertarik untuk mencoba?

aplikasi kalender menstruasi android

6 | Ladytimer Kalender Ovulasi & menstruasi

Ladytimer Kalender Ovulasi & menstruasi merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk melacak dan memprediksi hari-hari siklus yang berkaitan dengan menstruasi, membantu wanita segera hamil ataupun menghindari kehamilan. Aplikasi ini menyarankan pengguna untuk memasukkan masa haid atau menstruasi setiap bulan agar mempermudah menghitung dan meramalkan siklus tiap bulannya.

Untuk meningkatkan akurasi dalam penghitungan bulan berikutnya, jangan lupa masukan suhu tubuh saat kamu sedang istirahat agar aplikasi ini lebih mudah mendeteksi ovulasi. Kamu juga bisa memasukkan dan melacak gejala-gejala saat sedang haid, di antaranya adalah perubahan mood, berat badan, keintiman, dan yang lainnya.

Segera download kalender masa subur wanita Ladytimer Kalender Ovulasi & menstruasi sebagai pendamping catatan harian yang akan mempermudah kamu untuk mengetahui siklus menstruasi!

7 | Maya – Period, Fertility, Ovulation & Pregnancy

Maya – Period, Fertility, Ovulation & Pregnancy merupakan aplikasi menghitung masa subur android yang menjadi pemenang dalam aplikasi bergengsi tahun 2017. Aplikasi ini sangat mudah dan menyenangkan untuk mengetahui siklus menstruasi menggunakan kalender menstruasi.

Aplikasi Maya juga bisa digunakan untuk melacak periode haid, gejala, perubahan suasana hati, kehamilan, dan kesehatan secara keseluruhan saat kamu sedang mengalami siklusmu. Memiliki fitur prediksi otomatis dan akurat untuk mengetahui masa subur atau ovulasi. Selain itu aplikasi ini memiliki komunitas pengguna dan ahli yang bisa membantu menjawab pertanyaan seputar siklus dan kesehatan menstruasi.

Aplikasi yang cukup lengkap dan sayang jika tidak dicoba, nih. Tunggu apalagi? Unduh dan coba aplikasi ini melalui androidmu, ya!

aplikasi program hamil

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top